Informasi tentang Makanan Ikan



Ikan merupakan makanan yang kaya akan asam lemak tak jenuh (omega-3) yang sangat dibutuhkan oleh otak manusia, yaitu untuk memaksimalkan kinerja otak serta mencerdaskan otak manusia.

Ikan laut yang hidup dilautan dalam sangat kaya akan omega-3 dibandingkan ikan yang hidup di air tawar, namun demikian ikan air tawar lebih banyak mengandung protein. 

Ikan sangat disarankan untuk dikonsumsi oleh anak-anak pada masa pertumbuhannya, terutama ikan laut yang berdaging tebal dan lemak, karena lebih kaya akan omega-3, 

sebab  makanan otak pada masa pertumbuhan adalah omega-3 dan protein.
Anak yang sudah dibiasakan mengkonsumsi ikan sejak dini akan tumbuh  lebih cerdas. 

Jadi sebagai orang tua yang ingin anak-anaknya kelak tumbuh cerdas dan pintar segeralah penuhi makanan kebutuhan otak anak anda, 

yaitu supply mereka dengan makanan ikan yang kaya akan omega-3 dan protein, sesuai kebutuhan otak mereka.

Demikianlah betapa pentingnya bagi orang tua memperkenalkan dan  membiasakan anak-anak mereka untuk lebih mengkonsumsi ikan dari usia dini mereka.

Sekarang saya hendak menulis artikel tentang makanan ikan. 

Budi daya ikan sering menjadi kegiatan sekaligus kegemaran bagi beberapa orang yang tentunya menyukai tentang dunia ikan.

Seseorang yang hendak membudidayakan ikan, sudah seharusnya terlebih dahulu mengetahui dan mengerti tentang dunia ikan, 

jenis ikan yang hendak dibudidayakan, kebiasaan makan ikan (feeding habits) yaitu cara makan ikan serta jenis makanan ikan yang disukai sesuai dengan jenis dan sifat alami ikannya.

Saya akan membagikan kepada anda, bahwa makanan ikan terbagi dalam beberapa golongan, yaitu: makanan nabati, 

hewani, campuran nabati dengan hewani, plankton, serta detritus. Itulah bagian makanan ikan sesuai dengan golongannya. 
 

Makanan nabati

Yang disebut dengan makanan nabati, yaitu merupakan makanan yang terdiri dari bahan tumbuhan yang berukuran besar dan gampang dilihat mata telanjang, 

istilah biologinya makroskopik. Ikan pengkonsumsi nabati adalah ikan herbivora (vegetaris), seperti ikan gurami dan bandeng.
Contoh makanan nabati: eceng gondok, alga filamen, gangang benang. Dan bisa juga diberi makanan tambahan seperti sisa sayuran. 

Makanan hewani

Yaitu merupakan bagian daging hewan, seperti bangkai hewan, atau sisa-sisa daging, sehingga ikan ini disebut ikan karnivora (pemakan daging). 

Ikan ini cenderung buas dan biasanya ikan ini juga ikan pemangsa dan  memakan sesama ikan yang berukuran kecil. 

Contoh ikan karnivora: arwana, ikan gabus, dan ikan kakap. 

Makanan campuran nabati & hewani

Makanan ini terdiri dari campuran bahan makanan nabati dan hewani. 

Disamping suka makan makanan nabati juga suka makan makanan hewani. 

Jenis ikan pemakanan makanan campuran disebut omnivora, seperti ikan lele, mujair, dan ikan mas. 

Plankton

Yang disebut dengan plankton yaitu merupakan organisme yang hidup melayang-layang baik di dalam air maupun dipermukaan air, 

yaitu fitoplankton (nabati) dan zooplankton (hewani). 


Detritus

Yaitu merupakan kumpulan bahan organik hewan dan tumbuh-tumbuhan yang sudah hancur, yang diproses didarat, 

dan kemudian dibawa oleh air menjadi makanan ikan. Misalnya, kotoran hewan dan kotoran manusia. 

Jenis ikan ini disebut ikan pemakan detritus, dan ikan ini juga menerima makanan tambahan.

Itulah sedikit pengetahuan tentang jenis makanan ikan yang alami, jika masih kurang lengkap mohon dimaklumi.
Terima Kasih Atas Kunjungan Anda
Judul: Informasi tentang Makanan Ikan
Ditulis Oleh : Unknown
Jika mengutip harap berikan link yang menuju ke artikel Informasi tentang Makanan Ikan ini. Sesama blogger mari saling menghargai. Terima kasih atas perhatiannya

No comments:

Post a Comment